PORTAL ASURANSI TERPERCAYA
Senin - Jumat 08:30 - 17:30 WIB
Nomor Telp Asuransiku.id 021 806 00 828 / Nomor Whatsapp Asuransiku.id 0812 1234 7023
Instagram Asuransiku.id Facebook Asuransiku.id Youtube Asuransiku.id Twitter Asuransiku.id Linkedin Asuransiku.id
Senin - Jumat 08:30 - 17:30 WIB
Nomor Telp Asuransiku.id 021 806 00 828 / Nomor Whatsapp Asuransiku.id 0812 1234 7023

Persiapan Asuransi Mobil Dan Property Supaya Lancar Mudik Lebaran


Rosasiva  |  Umum  |  28 March 2023  |   8302 Pengunjung

Persiapan Asuransi Mobil Dan Property Supaya Lancar Mudik Lebaran

Umum  |  28 March 2023 Persiapan Asuransi Mobil Dan Property Supaya Lancar Mudik Lebaran

Tahun 2023 telah memasuki Bulan yang Fitri, artinya Mudik Lebaran yang merupakan tradisi tahunan di Indonesia segera tiba. Lantas Asuransi apa saja yang wajib dimiliki guna menyambut mudik? Asuransi yang penting sebagai persiap saat Mudik Lebaran 2023 adalah Asuransi Kendaraan dengan cakupan manfaat perlindungan Asuransi Mobil, Asuransi Motor yang manfaatnya untuk kendaraan roda dua, Asuransi Kecelakaan Diri, kemudian asuransi property untuk perlindungan rumah, ruko, tempat usaha, atau gudang saat ditinggal ke kampung halaman.

Asuransi Kendaraan berguna bagi mereka yang berkendara menggunakan mobil serta kendaraan roda dua sewaktu mudik bertemu keluarga tercinta. Sewaktu mudik dengan motor atau mobil, ada risiko-risiko yang bisa saja terjadi sewaktu berkendara. Berbekal asuransi kendaraan, Sahabat ASURANSIKU.id bisa mengurangi risiko kerugian finansial. Ketika berkendara menuju tujuan tercinta di kampung halaman tak ada yang salah agar persiapkan asuransi untuk mobil kesayangan demi rasa nyaman serta mendapatkan perjalanan mudik yang damai.

Bila mobil yang digunakan bersama keluarga terkendala kerusakan yang ternyata harus diperbaiki, tetap tenag tak usah buru-buru perbaiki di bengkel mobil terdekat. Ada baiknya lakukan konfirmasi dahulu pada Pilang atau Broker Asuransi seperti ASURANSIKU.id. Itu menjadi salah satu peranan penting Broker atau Pialang Asuransi. Mengapa asuransi mobil harus di pialang asuransi? Hal tersebut dilakukan supaya menghindari tak ditangungnya klaim Asuransi Mobil sewaktu memakai jasa bengkel yang tak ada afiliasinya dengan penyedia Asuransi Mobil. Jadi wajib diingat agar selalu konfirmasi pada Broker atau Pialang Asuransi ASURANSIKU.id. Bila hal tersebut terjadi maka Sahabat ASURANSIKU.id tak perlu repot atau khawatir klaim asuransi mobilnya ditolak.

Asuransi Property sangat penting untuk menyambut tradisi mudik 2023 ini. Hal tersebut berkaitan erat pada ruko, tempat usaha, atau rumah yang ditinggalkan. Anggota keluarga pasti diajak pulang semua, maka rumah atau property jadi kosong. Dari property yang kosong ini rentan tertimpa musibah seperti kebakaran. Bukan itu saja, rumah kosong juga rawan diincar para penjahat.

Ada ragam cara supaya property atau rumah Sahabat ASURANSIKU.id tetap aman sewaktu ditinggal mudik. Misal, penggunaan lampu sensor otomatis, agar menyala sewaktu malam lalu pada pagi harinya mati. Tak lupa juga mencabut kabel elektronik serta selang gas guna terhindar dari risiko kebakaran. Benda beserta surat-surat berharga juga harus diamankan. Tidak kalah penting Sahabat ASURANSIKU.id wajib memiliki manfaat asuransi rumah property. 

Asuransi Kecelakaan Diri dipersiapkan juga sebaiknya sebelum Sahabat ASURANSIKU.id bersama keluarga jalan-jalan mudik. Hal ini sebagai persiapan guna hadapi perjalanan mudik. Selama di jalan nantinya tak akan ada yang memahami apa yang bisa terjadi bagi keluarga, si dia yang tersayang atau Sahabat ASURANSIKU.id sendiri. Padat serta rumitnya jalanan, lalu ada faktor jumlah pemudik yang tinggi merupakan penyebab perjalanan dikala mudik berrisiko jauh tinggi ketimbang perjalanan pada hari biasanya.

Umumnya Asuransi Kecelakaan Diri memberi santunan meninggal dunia untuk keluarga yang ditinggalkan karena dampak langsung kecelakaan berlalu lintas. Kemudian, penyedia asuransi juga memberi manfaaat pertanggungan bagi mereka korban kecelakaan yang menjadi disabilitas, baik disabilitas tetap total atau sebagian.

Mempersiapkan asuransi sebelum jalan-jalan mudik dapat menekan risiko yang mungkin terjadi loh, Sahabat ASURANSIKU.id. Serta tentu saja yang paling utama aman dari risiko finansial Sahabat ASURANSIKU.id. Selain itu, membuat persiapan asuransi mobil, asuransi property serta asuransi kecelakaan diri bisa memberi kenyamanan juga rasa aman ketika perjalan mudik ke tempat tujuan dilaksanakan. Semoga perjalanan Sahabat ASURANSIKU.id semakin menyenangkan serta selamat ke tujuan.(ast/rsv)

WhatsApp ASURANSIKU.id WhatsApp Customer Service